ZMedia Purwodadi

5 Lemari Buku Minimalis: Kunci Penyimpanan Buku yang Stylish dan Fungsional!

Table of Contents

Bagi Anda yang senang membaca buku, Anda pasti memiliki banyak koleksi buku di rumah. Tetapi sayangnya, mempunyai banyak koleksi buku tanpa tempat penyimpanan yang memadai, membiarkannya berserakan di lantai, tentunya bisa membuat ruang baca, ruang kerja, atau kamar tidur terlihat berantakan. Hal ini tentu saja bisa mengurangi nilai estetika dan mengganggu kenyamanan saat beraktivitas di ruangan tersebut.

Jika sudah begini, solusinya hanya satu: Anda membutuhkan lemari buku.

Model lemari buku yang bisa Anda pilih untuk menyimpan koleksi buku-buku Anda adalah lemari buku minimalis. Dalam artikel ini, CASA mempunyai beberapa model lemari buku minimalis yang bisa membantu Anda menemukan tempat penyimpanan buku terbaik sesuai kebutuhan dan selera Anda.

5 Model Lemari Buku Minimalis

Ada banyak model lemari buku yang bisa Anda sesuaikan dengan gaya interior dan kebutuhan, salah satunya model lemari buku minimalis. Model lemari buku ini menawarkan tampilan yang sederhana dengan garis bersih dan palet warna netral, tanpa mengesampingkan fungsi utamanya. Model lemari buku minimalis seperti ini sangat cocok untuk berbagai desain interior, dari minimalis, skandinavia, modern, japandi, industrial, hingga kontemporer.

1. Lemari Buku Minimalis Model Terbuka

Lowe’s

Ini adalah salah satu model lemari buku yang paling umum. Lemari buku model terbuka ini terdiri dari beberapa kompartemen berukuran sama tanpa penutup, yang bisa memberikan tampilan lapang. Desainnya sederhana dengan garis bersih dan palet berwarna netral semakin menguatkan kesan minimalis ke dalam ruangan.

Selain diletakkan menempel pada dinding, Anda juga bisa menggunakan lemari buku minimalis model terbuka ini sebagai partisi untuk ruangan dengan konsep open space .

Jika Anda mau, Anda bisa memanfaatkan beberapa kompartemen lemari buku ini untuk memajang foto, lilin aromaterapi, dan elemen dekoratif lainnya.

2. Lemari Buku Model Tangga

Wayfair

Lemari buku model tangga, atau ladder-style bookcase , adalah model lemari yang hemat ruang dengan tampilan modern dan sederhana. Model lemari buku ini biasanya memiliki desain terbuka yang bentuknya mirip seperti tangga lipat yang menempel atau bersandar pada dinding. Ukuran rak-raknya akan semakin mengecil ke atas, memberikan tampilan modern yang estetik dan menarik perhatian.

Dengan model lemari buku ini, Anda bisa menyusun buku-buku berdasarkan tingginya. Di bagan rak buku bawah, Anda bisa gunakan untuk menyimpan koleksi buku yang tinggi dan cukup besar, dan semakin ke atas Anda bisa menyimpan koleksi buku yang lebih kecil. Ini akan menambah sentuhan dekoratif pada ruangan, sekaligus memudahkan Anda saat ingin mencari buku bacaan.

3. Lemari Buku Minimalis Model Wall-Mounted

Krovel Furniture Co.

Lemari buku model wall-mounted ini bisa menjadi pilihan terbaik bagi Anda yang menginginkan model lemari buku minimalis yang lebih permanen, sekaligus bisa menjadi elemen dekoratif pada dinding yang tampak polos atau kosong. Dengan desainnya yang menggantung di dinding tanpa penyangga, lemari buku ini bisa memberikan tampilan yang bersih, rapi, modern, dan terasa lebih lapang di ruangan kecil.

Untuk menambah sentuhan dekoratif yang mencuri perhatian, Anda bisa menyusun koleksi buku berdasarkan warnanya. Itu bisa menjadi cara terbaik membuat lemari buku Anda terlihat lebih rapi, sekaligus menambahkan pop of color pada ruang baca Anda.

4. Lemari Buku Minimalis Berbentuk Kubus

Amazon UK

Dengan desainnya yang simple dan modern, berbentuk kubus-kubus simetris tanpa penutup, lemari buku minimalis ini akan memudahkan Anda mengatur buku atau dekorasi secara rapi dan tertata. Bahkan, terkadang struktur kubusnya didesain terpisah dan lebih fleksibel, memungkinkan Anda mengaturnya sesuai selera dan luas ruangan. Anda bisa mengaturnya secara horizontal, vertikal, ataupun bertingkat mirip seperti tangga.

5. Lemari Buku Minimalis Model Spine

Amazon US

Jika Anda mencari lemari buku model unik, hemat ruang, dan penuh gaya, lemari buku model spine seperti ini adalah pilihan yang terbaik! Dengan desainnya yang ramping, lemari buku ini memiliki rak-rak tipis yang disusun secara zig-zag ke atas, menciptakan tampilan minimalis dan modern yang sekaligus bisa titik fokus visual yang menarik di sudut baca, ruang kerja, atau kamar tidur Anda.

Meskipun berukuran tidak terlalu besar, tetapi lemari buku model spine ini mampu menampung banyak buku tanpa memakan banyak space .

Itulah tadi beberapa model lemari buku minimalis untuk menyimpan koleksi buku-buku Anda, sehingga terlihat lebih rapi. Dan, dengan cara merapikan buku yang tepat, Anda juga bisa menciptakan tampilan yang lebih menarik, estetik, sekaligus bisa menjadi centerpiece bagi sudut baca, kamar tidur, atau ruang kerja Anda.

Posting Komentar